Lepas dari Koma, Bianchi Dipindah ke Prancis

INILAHCOM, Suzuka - Kabar melegakan datang dari Jules Bianchi. Pebalap Marussia Formula 1 itu kini telah keluar dari fase koma dan kini dirawat di kampung halamannya, di Prancis.

Bianchi mengalami kecelakaan saat seri Formula 1 Jepang, Oktober lalu. Mobil yang dikemudikannya keluar jalur di Tikungan 7 dan menghantam mobil derek, yang saat itu tengah menangani mobil Sauber milik Adrian Sutil. Sutil juga keluar jalur di titik yang sama dua lap sebelumnya.

Bianchi kini telah dipindahkan ke rumah sakit di Nice, Prancis, namun masih dalam kondisi kritis dan tidak sadar.

"Jules tidak lagi berada dalam kondisi koma, yang dialaminya langsung setelah kecelakaan, meski demikian ia masih tak sadarkan diri," demikian pernyataan dari orang tua Bianchi Philippe dan Christine, seperti dilansir Daily Mail.

"Dia bernafas tanpa bantuan peralatan dan tanda-tanda vitalnya stabil tetapi kondisinya masih dikategorikan sebagai 'kritis'," lanjut pernyataan tersebut.

Pebalap berusia 25 tahun itu kini memasuki fase baru yang berkaitan dengan peningkatan fungsi otaknya.

"Kondisi neurologis Jules tetap stabil. Meski situasinya masih serius, dan mungkin akan tetap demikian, diputuskan bahwa Jules cukup stabil untuk dipindahkan ke kampung halamannya di Prancis," jelas kedua orang tua sang pebalap.

Bianchi mengalami cedera diffuse axonal pada otaknya. Cedera ini butuh penanganan khusus karena kerusakannya tidak terpusat, melainkan menyebar di otak.

Sejak kecelakaan tersebut, Bianchi dirawat di Mie General Medical Centre di Yokkaichi.

Ucapan semangat pun dilontarkan koleganya di Formula 1, Jenson Button. Pebalap McLaren itu mengucapkan "Senang mendengar kabar positif soal Jules. #ForzaJules", lewat akun Twitter-nya, @JensonButton.



View the original article here



Peliculas Online

0 comments:

Post a Comment